Quester CDE (6x2 Rigid)
Quester CDE Didesain untuk menepati janji Anda.
Dalam distribusi Anda harus cepat, gesit, dan efisien, dan Quester adalah sprinter sejati dalam kota. Quester memiliki semua kualitas yang Anda butuhkan untuk terus siaga dan berjalan.
Fitur
Efisiensi mesin yang dinamis
Mesin 8 liter kami yang halus dan bertenaga besar sangat sempurna untuk mengirimkan barang-barang Anda. Mesin ini menawarkan antara 220 hp hingga 330 hp dan secara optimal memanfaatkan setiap liter bahan bakar. Dengan biaya rendah per kilometer, mesin ini merupakan pilihan ideal untuk distribusi.
Sistem pengereman yang randal
Quester memiliki rem angin yang andal dengan rem tromol S-cam berkinerja tinggi, yang telah terbukti kualitasnya dan diakui sebagai tolok ukur industri selama bertahun-tahun. Rem ini bebas masalah dan mudah diservis, sehingga membutuhkan biaya perawatan rendah dan waktu henti minimal. Rem antilock ABS juga tersedia sebagai pilihan.
Perawatan harian yang mudah
Titik pemeriksaan perawatan harian mudah dilihat dan dijangkau melalui posisi terbuka lebar kap depan mesin. Kabin pengemudi yang ditahan dengan suspensi per keong bisa dibuka ke area mesin dengan sudut yang nyaman, 58 derajat, untuk memudahkan akses servis.
Akses kabin yang mudah
Lalu lintas distribusi yang ramai juga berarti sering memanjat keluar-masuk kabin. Jadi kami mendesain jajaran Quester dengan pintu bukaan yang lebar, handel genggam ekstra kokoh, dan pijakan bilah baja yang tahan lama demi keamanan dan kemudahan akses.
Ruang untuk mengemudi yang efisien
Kabin atap standar dengan 2 atau 3 tempat duduk sangat sesuai untuk distribusi. Kabin ini menawarkan semua yang dibutuhkan pengemudi untuk perjalanan satu shift. Tempat duduk pengemudi dengan suspensi udara, sistem iklim yang efektif, dan tingkat kebisingan yang rendah mengurangi kelelahan pengemudi dan meningkatkan keamanan.
Layar informasi pengemudi yang luas
Sebuah layar lebar 4,5" pada panel instrumen membuat informasi lebih mudah dibaca oleh pengemudi. Layar ini memiliki kekontrasan yang cerah dan tajam dengan pengenalan informasi yang cepat dan mudah. Sistem fuel coaching yang terintegrasi membantu Anda secara signifikan mengurangi konsumsi bahan bakar dan biaya perjalanan.
Kemampuan manuver yang luar biasa
Penyesuaian pada tempat duduk pengemudi dan posisi kemudi memberikan posisi mengemudi dan pemandangan yang sempurna. Untuk manuver di tempat sempit, kaca spion belakang luar yang lebar dan stabil juga ikut memberikan jangkauan pandangan yang baik.
Spesifikasi Umum
Konfigurasi Gardan Keterangan Konfigurasi Gardan |
6x2 |
GVW Gross vehicle mass |
26t |
Mesin Seri mesin |
GH8E |
Tenaga kW Rentang tenaga mesin |
250Hp(184kW); 280Hp(206kW) |
Torsi Nm Rentang torsi mesin |
950Nm, 1050Nm @1100-1700rpm |
Transmisi | Manual 9 percepatan maju + 1 mundur |
ECS Emission Control System |
Euro 3 |
Penggunaan | Distribusi; Logistik; Konstruksi |
"'Go the Extra Mile' - Tangguh, Mudah Perawatan dan Efisien"
Produk Lain
Kami Adalah Dealer Resmi Quester UD Trucks
Untuk pertanyaan tentang Quester UD Trucks dan produk UD Trucks Lain serta permintaan Penawaran silahkan hubungi kami ! , Kami dengan senang hati dapat membantu anda.